Terkait Kantor Dinas Pendidikan Bengkalis Jam Kerja Tanpa Penghuni, Ini Penjelasan Kadis Pendidikan

$rows[judul] Keterangan Gambar : Kantor Pendidikan Kabupaten Bengkalis

Laporan: Andhika


BENGKALIS, (RB)- 
Mengenai pernyataan warga Kota duri yang terbit di beberapa media online dengan mengatakan bahwa, Kantor Dinas Pendidikan Bengkalis tanpa penghuni pada waktu jam kerja, langsung ditanggapi oleh Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Bengkalis Hadi Prasetyo. 

Kadis Hadi Prasetyo mengatakan pernyataan warga tersebut tidaklah pada kondisi yang sebenarnya. Kantor Dinas ada beberapa orang honorer yang siap melayani masyarakat. 

"Ada orang dikantor dinas siap melayani masyarakat, jadi tidaklah benar apa yang dikatakan warga tersebut bahwa kantor dinas tanpa peghuni, " tutur Kadis kepada Wartawan, (/05/23) 

Selain itu, Hadi Prasetyo juga menjelaskan bahwa pegawai kantor memang pergi melaksanakan Upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional dan Hari Otonomi Daerah di lapangan tugu, tetapi untuk pelayanan tetap ada tenaga honorer yang standbye untuk melayani.

"Saya pikir ASN kita tak ada yang melanggar aturan jam kerja. Kita harap janganlah warga tersebut terlalu cepat menyimpulkan kondisi situasi yang belum tentu kebenaraanya, dikarenakan hal ini  nanti terkesan nantinya Kantor Dinas memang tidak taat aturan sehingga memburukkan instansi kita."tuturnya.

Selanjutnya, Hadi Prasetyo menuturkan bahwa kedatang warga dikantor dinas dalam rangka urusan legalisir. 

"Untuk legalisir honorer kita bisa melayani warga tersebut, namun warga tersebut bersikeras mau langsung ke kadis. Hanya persoalan legalisir petugas honorer kita bisa melayani, tidak harus wajib harus bertemu kadis." ujarnya. 

Terakhir, Kadis Hadi Prasetyo juga selalu mengharapkan kepada masyarakat agar selalu berdampingan kepada setiap instansi dan Pemerintahan khususnya di Kabupaten Bengkalis. Sehingga bisa memberikan masukan dan kritik yang sehat sehingga kemajuan, bermarwah dan sejahtera sejalan Visi dan Misi Bupati Bengkalis senantiasa terus tercipta. 

"Hal ini hanya kesalahpahaman saja, marilah kita berdamai saling memaafkan satu sama lain, apalagi masih dalam nuansa Hari Raya Idul Fitri yang mulia. " tutup Kadis. 


Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)